Friday, 27 January 2017

Setting Pencahayaan Vray SketchUp

 
Pada kesempatan kali ini saya mencoba untuk sharing kepada kalian bagaimana cara membuat setting dasar lighting menggunakan rectangular light. Disini saya membuat setting lighting tetapi dalam day scene yang berarti siang hari.

Pada tempat-tempat umum biasanya kita menjumpai ruangan yang tepapar sinar dari pencahayaan luar atau biasa disebut global illumination (GI), namun tetap membutuhkan sinar lampu sebagai penerangan tambahan. Pencahayaan tambahan yang saya gunakan disini adalah menggunakan lampu TL (Tubular Lamp) atau biasa kita sebut sebagai lampu neon seperti contoh pada ruangan diatas. 

Oke, disini saya menggunakan objek seperti diatas sebagai bahan tutorial dan mungkin keadaannya akan berbeda dengan scene yang anda miliki. karena disini saya hanya memberikan acuan yang kemudian anda olah sendiri sesuai dengan scene yang anda miliki. Perlu diketahui, saya menggunakan rectangular light sebagai pencahayaan lampu dan material emissive pada neon. 

Sebelumnya kita buat dahulu langkah vray option nya sebagai berikut : 

Saturday, 19 April 2014

Setting Vray Eksterior SketchUp



Screenshot


      

Pada sebelumnya, sudah saya bagikan post tentang Setting Vray SketchUp Interior. Kali ini kita akan membuat setting vray untuk bangunan eksterior, yang tentunya akan lebih kompleks lagi dari setting sebelumnya. Pada setting kali ini, saya menggunakan file HDRI sebagai environment. Apa itu HDRI? Untuk lebih jelasnya tentang pengertian HDRI, kalian semua bisa baca artikel tentang HDRI di sini. Kalau anda sudah paham dari pengertian HDRI, langsung saja kita lanjut ke topik pembahasan ini. Sebelumnya, saya menganggap anda sudah paham dalam mengedit material dan siap untuk membuat setting render final. Oke, untuk mempersingkat waktu silahkan anda membuka file sketchup anda, dan masuk kedalam setting vray. Kemudian anda aplikasikan setting tutorial ini kedalam sketchup anda.

Monday, 10 March 2014

Cara menambah custom hatch pada AutoCAD

     Selamat pagi sobat, kali ini saya mau share bagaimana cara menambahkan custom hatch pada AutoCAD. Sebelumnya, dalam menggambar suatu bangunan pada program AutoCAD pastinya kita sering menggunakan fungsi hatch atau arsiran. nah, hatch yang disediakan dalam program AutoCAD tentunya terbatas. 

     Untuk menambahkan hatch sendiri cukup mudah. pertama-tama kalian harus memiliki file PAT yang bisa di download di google atau kalian bisa download file yang sudah saya sediakan disini.

Setelah filenya sudah siap, sobat bisa meletakkan file tersebut di drive yang diinginkan. misal diletakkan di drive C. setelah itu buka program AutoCAD.

      1. Setelah AutoCAD nya siap, ketik command "options". kemudian pilih tab Files, klik "Support File Search Path", kemudian klik add.
 

Tuesday, 3 September 2013

Pengertian HDRI dan LDRI

        Sebelum kita mengenal jauh tentang 3D eksterior rendering, ada baiknya kita ketahui terlebih dahulu apa itu HDRI dan LDRI. Mungkin sebagian dari kalian sudah mengenal HDRI dan LDRI. Oke, kali ini saya akan membahas apa itu HDRI. Karena HDRI adalah format gambar yang bisa menyimpan beda kontras dan brightness yang lebih banyak daripada LDRI.
Yups... HDRI adalah kependekan dari High Dynamic Range Imaging atau bisa disebut sebagai HDR saja. Sedangkan LDRI, adalah kependekan dari Low Dynamic Range Imaging atau bisa disebut sebagai LDR saja bukan Long Distance Relationship.
HDRI umumnya berbentuk spherical ( bola ) atau hemispherical (setengah bola ). Gambar HDRI itu sendiri diambil dengan teknik memutar kamera secara 360 derajat atau 180 derajat dengan tripod khusus, lalu disatukan dengan perangkat lunak komputer.



Karena informasi pencahayaannya cukup banyak, format ini cocok untuk dipakai sebagai setting environment map sebagai pengganti dari GI dan BG. Berikut contoh beberapa file ekstensi HDR dan LDR.

HDRI      : HDR, EXR, TIFF
LDRI       : JPG, PNG

Untuk mendapatkan HDRI, biasanya akan dikenakan biaya disetiap file. HDRI sendiri bisa dibeli melalu website website yang sudah tersedia. 
Lalu bagaimana sih bentuk gambar HDRI yang teknik pengambilannya diputar secara 360 derajat??
Oke, saya akan memberikan contoh gambar HDRI tetapi dalam bentuk jpg ( non HDRI ). Biasanya file HDRI berbentuk seperti ini :



        Sekian posting saya kali ini, semoga bermanfaat bagi kalian semua. Jangan lupa untuk berbagi saran dan komentar apabila ada masukan yang bersifat membangun. Dan terima kasih telah berkunjung ke www.enggar3design.blogspot.com

Monday, 22 April 2013

Jenis - jenis pensil



Pensil yang digunakan untuk menggambar ada tiga macam. yaitu pensil biasa, pensil refill, dan pensil mekanik.untuk ketiga jenis pensil ini, mempunyai tingkat kekerasan tertentu. mulai dari yang lunak, hingga yang keras.

Keterangan :
- H      : hard
- B      : black / bold
- HB   : half black
- F      : firm
- angka di depan huruf H menunjukkan tingkat kekerasannya. semakin besar angkanya maka semakin keras.
- sedangkan angka pada pensil B menunjukkan kelunakannya. semakin besar angkanya maka semakin lunak.


Lunak
Sedang
Keras
2B
B
4H
3B
HB
5H
4B
F
6H
5B
H
7H
6B
2H
8H
7B
3H
9H